Tingkatkan Peforma Pelayanan Publik, Punggawa Kepaniteraan PA Sentani adakan Rapat Evaluasi Triwulan I
Tingkatkan Peforma Pelayanan Publik, Punggawa Kepaniteraan PA Sentani adakan Rapat Evaluasi Triwulan I

Sentani |Pa-sentani.go.id | Kamis, 22 April 2022, Pengadilan Agama Sentani melaksanakan Rapat Evaluasi Kinerja Triwulan I Tahun 2022, rapat dipimpin oleh Panitera Pengadilan Agama Sentani (Hasmawati, S.H) dan diikuti oleh Hakim Pengawas Bidang, Panmud Hukum, Panmud Gugatan, Panmud Permohonan, Panitera Pengganti, Juru Sita dan Staff, Rapat evaluasi kinerja tersebut dilaksanakan di ruang Rapat Pengadilan Agama Sentani pukul 08.30 WIT
Dalam paparannya, Panitera Pengadilan Agama Sentani (Hasmawati, S.H) dengan capaian yang diperoleh pada Triwulan I, Pengadilan Agama Sentani telah banyak memberikan nilai positif. Dalam rapat tersebut dibahas point-point Program kerja pada Triwulan 1 diantaranya SIPP, Pelaksanaan E-Court, Kelengkapan dokumen BAS, Perkara Prodeo, Ketepatan Minutasi, Pengarsipan perkara baik digital maupun di ruang arsip perkara, Keuangan Perkara dan laporan tiap bulan. Salah satu hal yang penting ditindaklanjuti di level pimpinan yaitu realisasi pelaksanaan sidang keliling ketiga yang masih belum dilaksanakan.
Setelah pembahasan Rapat Evaluasi Kinerja Triwulan I Tahun 2022 dilanjutkan dengan Evaluasi Hasil Pengawasan Hawasbid PA Sentani, dalam laporan hawasbid terdapat beberapa temuan diantaranya belum tertatanya jadwal hari sidang antar hakim, Kegiatan Role Play sudah tidak berjalan namun hal tersebut sudah ditindaklanjuti segera.

Diakhir Rapat Panitera Pengadilan Agama Sentani senantiasa memberikan dukungan dan semangat kepada seluruh punggawa bagian kepaniteraan agar dapat dioptimalkan lagi di Triwulan II dengan capaian yang lebih baik.

